7 Gunung Tertinggi di Bali yang Perlu Kamu Ketahui

Bali merupakan sebuah provinsi di Indonesia yang Ibu kota provinsi ini adalah Denpasar. Bali juga merupakan nama dari pulau utama di wilayah ini. Di pulau bali ada puluhan gunung dan bukit, Puncak Gunung agung merupakan Puncak Gunung tertinggi di Pulau Bali, namun kali ini pecinta alam akan membahas 7 gunung tertinggi di Pulau Bali:

1. Gunung Agung -3.031 mdpl

plantagama.wordpress.com
Gunung Agung merupakan sebuah gunung tertinggi di pulau Bali dengan memiliki ketinggian 3.031 mdpl. Gunung Agung ini terletak di Rendang, Kab. Karangasem, Bali, Indonesia. Jalur Pendakian yang bisa didaki : Desa Junggul  di ketinggian 1.200 mdpl (jalur sampai puncak dan tersedia jasa pemandu di desa ini), Pura Pasar Agung di ketinggian 1.500 mdpl (jalur yang biasa di lalui turis dan merupakan jalur utama menuju menuju kawah selatan Agung.

2. Gunung Batukaru - 2.276 mdpl
www.inbali.org

Gunung Batukaru merupakan Gunung Tertinggi kedua di Bali, Dengan memiliki ketinggian 2.276 Mdpl. Gunung ini merupakan titik tertinggi di kawasan kaldera purba Beratan, dengan 7 dari puncak Pulau Bali ada di kompleks kaldera ini. Hutan di Area gunung ini menjadi kawasan penadah hujan. Jalur Pendakian Ada tiga jalur utama yaitu, pertama Desa Jatiluwih (840 mdpl), Pura Batukaru (835 mdpl) dan sisi barat laut Desa Pujungan (1.090 mdpl).

3. Gunung Abang - 2.151 mdpl
http://batcaveminis.blogspot.co.id/

Gunung Abang merupakan gunung tertinggi ketiga di pulau Bali yang memiliki ketinggian 2152 Mdpl dan merupakan puncak tertinggi di kaldera Batur. Gunung ini terletak di di Kabupaten Bangli, gunung ini berada di antara Gunung Batur di sisi baray dan Gunung Agung di sisi timur. Namun lebih dekat dengan gunung Batur. Di antara gunung Batur dan Abang terdapat Sebuah danau yang bernama Danau Batur.
Jalur Pendakian : Jalur Desa Suter, titik awal di 1.400 mdpl dan Jalur Songan titik awal di di ketinggian 1.200 mdpl  yang Jalur Terpanjang.

4. Pucak Mangu - 2.096 mdpl
intenarsriani.wordpress.com

Pucak Mangu merupakan Sebuah puncak tertinggi keempat di Bali yang memiliki ketinggian 2.096 Mdpl. Memiliki 2 jalur pendakian yaitu, Bedugul di ketinggian 1.220 mdpl dan Petang di ketinggian 1.330 mdpl.
5.  Gunung Sangiyang - 2.087 mdpl
Gunung Sanghyang juga disebut dengan Sengjang atau Sengayang merupakan sebuah gunung stratovolcano yang tidak aktif di daerah Bedugul. Tinggi gunung ini totalnya adalah 2,087 mdpl menjadi gunung kelima tertinggi di Bali, gunung ini terletak di Tabanan. Sanghyang hampir sepenuhnya diabaikan oleh para pendaki gunung karena situasi yang sangat terisolasi di bagian utara dari Gunung Batukaru, pada sebelah barat dari Gunung Adeng, Gunung Pohen, dan di sebelah selatan dari Gunung Lesung.
6.  Gunung Pohen - 2.063 mdpl
www.baliglory.com
Gunung Pohen atau Pohang merupakan sebuah stratovolcano yang tidak aktif di wilayah Bedugul, yang tepatnya terletak di Tabanan. Pohen terletak di sebelah barat daya dari Bedugul sendiri. Tingginya adalah 2,069 mdpl menjadikannya sebagai puncak keenam tertinggi di Bali. Jalur Pendakian yang tersedia yaitu Jalur Geothermal, 1.550 mdpl, jalur lurus to the point tanpa zig zag sedikit pun.
7.  Gunung Tapak -1909 mdpl
embunnusadamai.wordpress.com
Gunung Tapak merupakan sebuah gunung tertinggi ketujuh di bali dengan ketinggian 1909 Mdpl. Gunung ini seperti mata uang, Gunung Tapak menyajikan keindahannya di dua sisi. Pada lereng bagian selatan berdiri Kebun Raya Eka Karya yang terkenal. Semua terawat dengan baik, bunga aneka ragam warna, rumput luas yang menghijau dan hutan pinus yang ditanam dalam jarak yang seragam.
Jalur Pendakian : Jalur Desa Pancasari  di ketinggian 1.225 mdpl, Jalur Kebun Raya di ketinggian1.310 mdpl. Kedua jalur ini bertemu di Pucak Keramat, berdiri Makam Wali Agama Islam Bali dan Pura Pesimpangan Pucak Terate Bang

Sign up here with your email address to receive updates from this blog in your inbox.